Minggu, 24 Februari 2013

Pengertian Website

Sebelum kita membuat sebuah website, kita harus memahami apa itu website? Disini akan dijelaskan seikit tentang pengertian website yang telah saya rangkum dari berbagai sumber. Website adalah sebuah halaman web yang memiliki topik saling terkait, terkadang berisi file gambar, vidio, dan yang lainnya atau website adalah halaman yang berisi informasi yang bisa kita akses melalui internet dari seluruh dunia. Sebuah web biasanya ditempatkan pada sebuah server yang bisa diakses melalui jaringan LAN atau dengan akses internet. Server adalah sebuah sistem komputeryang menyediakan layanan tertentu, untuk server web, layanan yang disediakan adalah layanan akses kepada pengguna melalui protokol komunikasi HTTP atau HTTPS atas berkas-berkas yang terdapat pada suatu situs web dalam layanan ke pengguna dengan menggunakan aplikasi tertentu seperti peramban web. Bisa dikatakan web server adalah tempat menyimpan website dan berkas-berkas web tersebut.
Selain server web, sebuah website juga membutuhkan Content Management System atau disingkat CMS, atau dalam bahasa indonesia adalah sistem manajemen konten. CMS adalah perangkat lunak yang memungkinkan seseorang untuk menambah dan/atau memanipulasi atau mengubah isi dari situs web.
Contoh CMS :
  • Joomla
  • Wordpress
  • Drupal
Selain contoh CMS diatas, masih banyak lagi CMS yang lain.
Fungsi dari CMS adalah untuk memanajemen data sebuah website atau untuk mengelola sebuah website.

Mungkin sampai disini dulu pembahasan singkat mengenai WEBSITE, di postingan selanjutnya akan membahas bagaimana cara membuat sebuah website sederhana.
semoga bermanfaat.

Senin, 04 Februari 2013

Domain Gratis

Domain gratis dari .cu.vu
Setelah sekian lama berkelana di search engine google akhirnya saya menemukan penyedia layanan domain gratis, domain ini adalah domain .co.vu dari http://codotvu.com 
Untuk yang ingin mendapatkan domain gratis ini silakan langsung daftar disini atau klik link ini atau juga bisa daftar di http://codotvu.com 

Setelah masuk ke salah satu link diatas maka akan muncul tampilan form pendaftaran nama domain.
Setalah itu isi nama domain yang ingin anda buat, jika tidak tersedia nama domain itu, maka anda harus mencari nama domain baru.
Setelah anda mengisi nama domain dengan nama yang anda inginkan maka akan ada tampilan form untuk membuat akun.
Isi form tersebut untuk membuat akun anda lalu klik create account.
sekarang pihak codotvu.com tekah mengirimkan kode verifikasi untuk account anda ke  e-mail yang anda masukan di form pendaftaran.
Buka e-mail anda lalu cari pesan dari codotvu.com dan buka pesan itu.
Klik verify
Sekarang account domain gratis anda telah selesai dibuat dan tinggal di setting domainnya.
Untuk postingan sekarang cukup sampai disini dan untuk settingan domain .co.vu akan dibahas di postingan selanjutnya.
Semoga bermanfaat

Jumat, 18 Januari 2013